Rabu, 31 Agustus 2016

ROAD RACE PREDATOR MC 26 Agustus 2016



        

Kesekian kalinya PREDATOR MC melaksanakan Touring Wisata ke beberapa tempat di Indonesia, dan kali ini perjalanan touring dilaksanakan secara ROAD RACE (melingkar). Adapun tujuan diadakan kegiatan ini untuk memberikan kepada anggota PREDATOR MC dapat menambah wawasan jalan dan dalam berkendara diluar daerah serta kegiatan ini tempat semula menjadi tujuan akhir.

Road race kali ini menempuh jarak ± 810 Km dengan estimasi waktu 24 jam, adapun daerah yang akan dilintasi yaitu Jakarta-Bekasi-Karawang-Cikampek-Pantura-Pamanukan-Indramayu-Losarang-Cirebon-Tegal-Slawi-Brebes-Prupuk-Banyumas-Wangon-Lumbir-Karang Pucung-Banjar-Ciamis-Tasik-Garut-Nagrek-Bandung-Padalarang-Cianjur-Cipanas-Puncak-Bogor-Parung-Jakarta (melingkari Jawa Tengah-Jawa Barat).

Perjalanan dimulai pukul 23.00 Wib (malam sabtu) dengan anggota sebanyak 9 motor dengan 12 angota. Insiden demi insiden terjadi dikarenakan medan yang sulit untuk dihindari, berawal dari insiden yang pertama yaitu kerusakan terjadi pada salah satu anggota kami yaitu spakboar depan patah setelah menghajar lubang yang sulit dihindari di daerah Cikarang, menyusul insiden berikutnya terjadi pada jalan yang sama yaitu plat nomor salah satu anggota patah.

Menembus malam dan gelapnya sepanjang pantura membuat kami tertantang diiringi ramainya Bus malam dan truk gandeng yang melintas, hingga sampailah di daerah lohbener kembali terjadi insiden yaitu panbelt motor anggota putus pada pukul 03.00 Wib. Dikarenakan tidak adanya bengkel buka maka motor tersebut di stut hingga kerumah salah satu member kami yang berada di Indramayu. Sambil menunggu pagi dan bengkel buka, maka anggota menyempatkan istirahat dan sarapan yang disediakan.

Tepat pukul 11.00 Wib perjalanan kembali dilanjutkan melintasi Losari Cirebon hingga ke Brebes, dan akhirnya sampai di Wangon sejenak untuk rehat karena datangnya Azan Maghrib. perjalanan kembali dilanjutkan nelintasi Kecamatan Lumbir, saat tiba di desa Karang Pucung perjalanan terhenti karena 2 anggota kami mengalami kerasukan mahluk gaib, satu diantaranya mahluk gaib wanita dan satunya mahluk gaib anak kecil, adapaun pesan yang disampaikan dari mahluk gaib tersebut "Agar membunyikan klakson disaat melintasi jalan tersebut". Hal ini dikarenakan salah satu anggota kami menabrak mahluk gaib (anak kecil) yang sedang melintas di jalan tersebut.

Setelah anggota terkondisikan dan sadar, perjalanan dilanjutkan melintasi Ciamis, Tasik, Garut, Nagrek, Bandung-hingga sampailah di Puncak dan sejenak melakukan rehat sambil menikmati pemandangan puncak di pagi hari. Dan disitulah menjadi titik terakhir kami melakukan rehat dan perjalanan kembali dilanjutkan hingga sampai Jakarta dan rumah masing-masing.

Demikian cerita Road Race PREDATOR MC yang saya tulis untuk dijadikan pengalaman, pembelajaran atas kesan dan pesan yang tersirat untuk kita semua.

Sampai Jumpa Pada ROAD RACE berikutnyaa.....








































Tidak ada komentar:

Posting Komentar